Minggu, 02 Juni 2013

Resep Soto Mie Bogor


Soto Mie Bogor  adalah soto mie khas Bogor yang rasanya enak dan segar, kuahnya, daging, mie, risol dan emping membuat soto mie bogor sangat nikmat. Berikut Klik! Cileungsi paparkan resepnya.

Resep Soto Mie Bogor

Bahan utama :
500 gr daging sandung lamur
150 gr kikil sapi
2 liter air
250 gr mie basah/mie kuning, seduh air panas, lalu tiriskan
100 gr bihun basah, seduh dengan air panas sebentar saja
150 gr kol, iris halus
4 buah tomat, iris halus
2 sdm minyak goreng

Bahan bumbu :
10 buah bawang merah
8 siung bawang putih
6 buah kemiri
2 sdt garam
1 sdt merica

*campur dan haluskan bahan - bahan bumbu tersebut

Bahan pelengkap :
5 buah risol goreng, iris tipis
1 btg daun bawang, iris halus
1 btg daun seledri, iris halus
2 sdm bawang goreng
Emping goreng
Cuka
garam
Sambal
Kecap manis 
air jeruk limau

Cara membuat kuah :
  1.  Rebus daging, kikil sampai empuk, angkat dan tiriskan lalu potong kecil - kecil dan sisihkan. 
  2. Air rebusan daging jangan di buang, panaskan air kaldu tersebut dengan api kecil atau sedang.
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga beraroma harum, kemudian masukkan ke dalam kaldu.

Cara penyajian : 
  1. Siapkan mangkuk, masukkan mie, bihun, kol, risol, daging, kikil, tomat, daun bawang, daun seledri. 
  2. Tuang kuah kaldu soto mie ke dalam mangkuk.
  3. Tambahkan bawang goreng dan emping.
  4. Tambahkan sedikit cuka, kecap manis, perasan air jeruk limau dan sambal, sesuai dengan selera.
  5. Soto Mie Bogor  siap di hidangkan. Lebih nikmat jika di konsumsi selagi panas.


Selamat mencoba ^_^ - Klik! Cileungsi -

0 komentar:

Posting Komentar